Meriahnya Acara Perpisahan Pertama dengan Konten Video di SMP Negeri 1 Pecangaan

Angkatan 2024

SMP Negeri 1 Pecangaan baru saja melaksanakan acara perpisahan yang unik dan berkesan dengan membuat konten video perpisahan yang diunggah di berbagai media sosial sekolah. Acara ini dilaksanakan oleh tim kreatif Spanca bersama seluruh siswa pada hari Minggu (9 Juni 2024) dari pukul 9 pagi hingga 5 sore di halaman sekolah.

Kegiatan pengambilan video berjalan meriah, meski sempat menghadapi kendala dalam mengatur siswa. Berkat arahan tim kreatif, siswa-siswi akhirnya dapat diatur dengan mudah. Meski cuaca panas, semangat para siswa tetap tinggi untuk menyelesaikan konten video mereka. Hasil video yang dibuat sangat memuaskan dan telah ditonton ribuan orang di media sosial Spanca Gress.

Tanggapan dari alumni pun beragam, banyak yang merasa nostalgia karena di zaman mereka dulu belum ada kegiatan seperti ini. Salah satu komentar datang dari akun @insiyah56 di TikTok Spanca Gress, “Menyala Spancaku. Pokoke top markotop.” Sementara itu, akun @catur.asri menulis, “Ya Allah, jadi kangen SMP 1 Pecangaan. Lulusan tahun 2003 apa kabarnya?”

Meskipun ini merupakan kali pertama diadakan, acara ini berlangsung lancar dan sukses, serta mencetak kenangan indah bagi siswa-siswi SMP Negeri 1 Pecangaan. Kegiatan ini diharapkan menjadi kenangan klasik yang akan mereka ingat di masa depan. Semoga mimpi-mimpi indah mereka menjadi nyata dan masa depan mereka bersinar gemilang. Teruslah melangkah dengan hati penuh semangat dan keyakinan.

Penulis : Desita L. Asriningsih, S.Pd.

Content Creator : Ceria Production

You may also like...

1 Response

  1. remoncees says:

    kenangan yang akan di kenang pada masa mendatang 🔥🔥

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *